PENILAIAN AKHIR TAHUN MATA PELAJARAN MATEMATIKA WAJIB TAHUN PELAJARAN 2022-2023
Email *
NAMA SISWA *
N I S N *
KELAS *

Astina memilki koleksi lagu POP ada 20 judul lagu, lagu dangdut 18 judul lagu,  lagu Rock 12 judul lagu,dan banyaknya cara Astina mendengarkan lagu-lagu tersebut adalah....

*

Banyaknya cara Rostina tampil beda apabila memiliki 5 baju, 6 rok, dan 4 sepatu masing-masing berbeda warna adalah....

*

Dari angka- angka 0, 3, 4, 5, 6, dan 8 akan dibuat bilangan genap yang terdiri dari tiga angka , bilangan tersebut lebih besar dari bilangan 500,  angka – angka bilangan tidak berulang. Banyaknya bilangan yang dapat di bentuk adalah ....

*

Dari 6 orang akan dipilih menjadi pengurus tim yang terdiri atas seorang ketua, seorang sekertaris dan seorang bendahara. Banyaknya susunan pengurus  tim yang mungkin adalah ....

*

Banyaknya susunan huruf yang dapat di buat dari kata M, A, T, A, H, A, T, I adalah .... 

*

Dua keluarga yang masing-masing terdiri dari 3 orang dan 3 orang ingin foto bersama. Banyaknya posisi foto yang berbeda dengan anggota keluarga yang sama selalu berdampingan adalah…. 

*

Suatu menu makan malam terdiri dari masing-masing satu jenis sayur, lauk, buah, dan minuman. Jikaterdapat 5 jenis sayur, 4 jenis lauk, 4 jenis buah, dan 3 jenis minuman. Banyaknya menu makan malam yang dapat dipilih adalah…. menu

*

Tersedia huruf A, B, C, D dan angka 0, 2, 3, 5. Akan dibentuk nomor plat kendaraan dengan mengikuti model berikut, huruf tidak berulang sedangkan angka berulang. Banyaknya nomor plat yang dapat di buat adalah....

*
Captionless Image

Suatu rapat kabinet yang dihadiri oleh Presiden dan Wakil Presiden serta masing-masing seorang dari 4 kementerian. Jika Presiden dan Wakil Presiden selalu duduk berdampingan, maka banyaknya cara mereka duduk mengitari meja bundar adalah....

*

Banyaknya bilangan yang dapat dibentuk dari bilangan 234432 adalah..

*

Dari gambar berikut merupakan peta jalan–jalan yang menghubungkan kota P, Q, R, dan S. Banyaknya cara memilih jalan untuk bepergian dari kota P ke kota R melalui kota Q dan S adalah....

*
Captionless Image
*
Captionless Image

Jika setiap dua zat kimia yang berbeda dicampurkan menghasilkan zat kimia baru, dari 10 zat kimia yang berbeda dapat membentuk zat baru sebanyak …. 

*

Arya beserta 9 temannya membetuk tim bola voli yang terdiri 6 orang. Apabila Arya sebagai kapten tim harus menjadi starter, banyaknya susunan tim yang mungkin dapat dibentuk adalah....

*

Dari 6 siswa laki-laki dan 4 siswa prempuan. ibentuk regu P3K, dengan syarat satu regu terdiri dari 5 orang siswa yang sekurang-kurangnya beranggotakan 3 siswa perempuan. Banyaknya pembentukan regu itu adalah....

*

Dalam pemilihan murid teladan di suatu sekolah tersedia calon yang terdiri dari 12 orang putra dan 10 orang putri. Jika akan dipilih sepasang murid teladan yang terdiri dari seorang putra dan seorang putri, maka banyaknya pasangan yang mungkin terpilih adalah…. 

*

Terdapat 4 buku Matematika, 3 buku Fisika, dan 2 buku Kimia akan disusun kedalam rak yang dapat memuat semua buku, banyaknya susunan yang mungkin jika buku yang sejenis saling berdampingan adalah….

*

Pada suatu tes penerimaan karyawan, seorang pelamar wajib mengerjakan 2 soal nomor ganjil dan 3 soal nomor genap dari  soal nomor 1 sampai nomor 10 yang disediakan oleh panita ujian. Banyaknya cara seorang pelamar memilih soal adalah....

*

Pak. Ali  akan membeli 4 ekor kambing dan 5 ekor sapi dari peternak yang memiliki 6 ekor kambing dan 7 ekorsapi. Banyaknya cara Pak. Ali memilih hewan-hewan tersebut adalah….

*

Dalam kantong berisi 5 kelereng merah dan 6 kelereng putih. Dari dalam kantong diambil 3 kelereng sekaligus, banyaknya cara pengambilan sedemikian hingga paling sedikit 2 kelereng putih adalah ....

*

Peluang munculnya bilagan prima ganjil pada pelambungan sebuah dadu adalah....

*

Sebuah uang logam dan sebuah dadu dilambungkan bersama sebanyak satu kali. Peluang munculnya angka pada uang logam dan bilangan prima pada dadu adalah....

*

Sebuah kotak berisi 4 bola merah dan 5 bola putih. Dari dalam kotak tersebut diambil dua bola secara acak. Peluang terambilnya dua bola merah adalah....

*

Sebuah kantong  berisi 4 kelereng merah, 3 kelereng kuning dan 5 kelereng hijau, Dari dalam kantong tersebut diambil 3  kelereng sekaligus secara acak. Peluang terambil 3 kelereng berbeda warna adalah....

*

Sebuah dompet berisi uang logam, 5 keping Rp.500,- dan 6 keping Rp.100,-. Jika tiga uang logam diambil secara acak dari dompet tersebut maka peluang mendapatkan uang sejumlah Rp 700,00 adalah ....

*

Sebuah kotak berisi 5 bola biru dan 3 bola kuning. Dari dalam kotak tersebut diambil 3 bola secara acak. Peluang terambilnya paling sedikit dua bola kuning adalah....

*

Sebuah kantong berisi 4 bola merah dan 5 bola putih.Jika dua bola diambil dari dalam kantong satu persatu dengan tidak mengembalikan setiap pengambilan, maka peluang terambilnya kedua bola berwarna merah adalah....

*

Erni dan Erna mengikuti ujian tertulis. Peluang Erna lulus ujian adalah 0,8 dan peluang Erni lulus ujian adalah 0,75. Peluang minimal salah satu dari mereka lulus adalah ....

*
*
Captionless Image

Dua buah dadu dilambungkan bersama sekaligus. Peluang munculnya jumlah kedua mata dadu 6 atau 8 adalah ....

*

Dalam kotak I terdapat 4 bola merah dan 3 bola putih, kotak II terdapat 7 bola merah dan 2 bola putih. Dari setiap kotak diambil satu bola secara acak. Peluang terambilnya dua bola berwarna sama adalah….

*
*
Captionless Image

Dari 36 siswa dari sebuah kelas, sebanyak 20 siswa suka olah raga renang, 15 siswa suka olah raga basket, dan 6 siswa tidak suka keduanya.  Jika dipilih seorang siswa secara acak, peluang siswa terpilih suka kedua jenis olah raga tersebut adalah....

    

*

Tiga orang siswa yaitu Anis, Budi, dan Citra mendaftar pada PTN yang sama. Peluang Anis diterima 40%, peluang Budi diterima 60%, dan peluang Citra diterima 50%. Besar peluang diantara tiga orang siswa tersebut ada yang diterima adalah….

*

Dalam suatu populasi keluarga dengan tiga orang anak, peluang keluarga tersebut mempunyai paling sedikit dua anak perempuan adalah….

*

David seorang penjaga gawang dalam permainan sepak bola . Peluang ia mampu menahan tendangan penalti adalah  . Jika David harus menghadapi 5 tendangan penalti, Peluang ia dapat menahan 2 tendangan penalti adalah….

*

Di sebuah toko tersedia 1 lusin lampu dengan 2 lampu diantaranya rusak. Ada 3 orang akan membeli masing-masing 1 lampu. Peluang pembeli ketiga mendapat lampu rusak adalah....

*

Pak Darwis mempunyai10  lampu LED dan 4 lampu diantaranya mati. Pak Darwis akan memasang lampu tersebut pada dua tempat. Pak Darwis mengambil satu lampu dan memasangnya pada tempat lampu pertama, lalu mengambil lagi satu lampu memasangnya pada tempat lampu kedua. Peluang diperoleh 2 lampu hidup pada pemasangan lampu pertama dan kedua adalah....

*

Suatu mesin permainan melempar bola bernomor 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10 sebanyak 70 kali. Frekuensi harapan muncul bola dengan nomor bilangan prima adalah....kali

*

Tiga koin dilempar kan bersama sebanyak 96 kali. Frekuensi harapan diperoleh hasil dua angka dan satu gambar adalah ....kali.

*
Submit
Clear form
Never submit passwords through Google Forms.
This content is neither created nor endorsed by Google. Report Abuse - Terms of Service - Privacy Policy